Thursday, 29 January 2026
kontak@karodaily.id
FokusNasional

Bupati Karo Sampaikan Duka Mendalam atas Wafatnya Letjen TNI (Purn) Amir Sembiring

Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr.dr Antonius Ginting,Sp.OG,M.Kes mengunjungi tempat persemayaman Almarhum Letjend TNI (Purn) Amir Sembiring di Jakarta.(ist)

KARODAILY.id, Jakarta – Bupati Karo Brigjen Pol (Purn) Dr. dr. Antonius Ginting, Sp.OG., M.Kes, menyampaikan turut berdukacita yang sedalam-dalamnya atas wafatnya Letnan Jenderal TNI (Purn) Amir Sembiring. Almarhum meninggal dunia pada Senin, 26 Januari 2026, pukul 02.30 WIB di Jakarta, dalam usia 78 tahun.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Karo dan seluruh masyarakat Karo, saya menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas berpulangnya Letjen TNI (Purn) Amir Sembiring. Beliau adalah putra terbaik bangsa, sosok pejuang dan teladan yang telah mengabdikan hidupnya bagi Negara Kesatuan Republik Indonesia,” ujar Bupati Karo, Selasa (27/01/2026).

Bupati menambahkan, dedikasi, pengabdian, serta nilai-nilai keteladanan yang diwariskan almarhum akan selalu dikenang dan menjadi inspirasi bagi generasi penerus bangsa.

“Kiranya Tuhan Yang Maha Esa menerima arwah beliau di sisi-Nya dan memberikan kekuatan, penghiburan, serta ketabahan bagi seluruh keluarga yang ditinggalkan,” tambahnya.

Mantan Komandan Kodiklat TNI AD yang tegas dan berintegritas

Letnan Jenderal TNI (Purn.) Amir Sembiring lahir pada 3 Agustus 1947. Sepanjang karier militernya, ia dikenal sebagai perwira tinggi TNI dengan rekam jejak panjang di bidang pendidikan, pengembangan sumber daya manusia, dan pembinaan doktrin militer.

Amir Sembiring pernah menjabat sebagai Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XVII/Cenderawasih pada periode 6 April 1998 hingga 26 November 1999, serta Asisten Operasi Kepala Staf TNI Angkatan Darat (KSAD). Jabatan terakhir yang diembannya sebelum purnatugas adalah Komandan Komando Pendidikan dan Latihan TNI Angkatan Darat (Kodiklat TNI AD). Selain itu, ia juga pernah menjabat sebagai Sekretaris Utama Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas).

(Lemhanas)

Sebagai Komandan Kodiklat TNI, almarhum dikenal berperan aktif dalam mendorong modernisasi sistem pendidikan dan latihan militer. Ia menekankan pentingnya integrasi doktrin, peningkatan interoperabilitas antar-matra, serta adaptasi terhadap dinamika ancaman non-konvensional. Di bawah kepemimpinannya, Kodiklat TNI diarahkan untuk menghasilkan prajurit yang tidak hanya tangguh secara fisik, tetapi juga adaptif, profesional, dan berwawasan kebangsaan.

Rekan sejawat mengenal Amir Sembiring sebagai sosok pemimpin yang tegas, komunikatif, menjunjung tinggi disiplin, loyalitas, serta etika keprajuritan. Perhatiannya terhadap pembinaan generasi muda TNI juga sangat besar, dengan penekanan bahwa pendidikan militer harus sejalan dengan penguatan nilai-nilai Pancasila, netralitas TNI, dan komitmen terhadap NKRI.

Setelah memasuki masa purnatugas, Amir Sembiring tetap aktif memberikan pemikiran strategis di bidang pertahanan dan keamanan nasional.

Aktif dalam kehidupan sosial kemasyarakatan Karo

Ia juga berperan besar dalam berbagai kegiatan sosial dan kebudayaan Karo, di antaranya sebagai Ketua Panitia Pengusulan Letjen Jamin Gintings menjadi Pahlawan Nasional, Ketua Yayasan Pahlawan Nasional Jamin Gintings, Ketua Umum Transisi Penyelamatan Organisasi Himpunan Masyarakat Karo Indonesia (HMKI), Ketua Yayasan Sentrum GBKP Jakarta, serta terlibat dalam penentuan Hari Jadi Kabupaten Karo dan penyusunan pedoman pernikahan adat Karo di Jakarta.

Jenazah Letjen TNI (Purn) Amir Sembiring disemayamkan di Jambur Merga Silima, kawasan Cibubur Alternatif, Jalan Patumbak Nomor 88, Kelurahan Harjamukti, Kecamatan Cimanggis, Kota Depok. Almarhum direncanakan dimakamkan secara militer di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, pada Rabu, 28 Januari 2026.

Almarhum meninggalkan seorang istri, Maimunah Tarigan, serta tiga orang putri, yakni Sri Atheta Ulina Sembiring, Siska Adhelina Sembiring, dan Astri Juwita Sembiring. Kepergiannya meninggalkan duka mendalam bagi keluarga, kerabat, serta rekan sejawat di lingkungan TNI dan masyarakat Karo.(karodaily/nanang/berbagaisumber).

 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.