Monday, 20 October 2025
kontak@karodaily.id
Karo Today

Camat Juhar Minta Pejabat yang Dilantik Siap Kerja 24 Jam

KARODAILY,JUHAR – Camat Juhar, Frans Leonardo Surbakti,SSTP lantik pejabat pengawas di lingkungan Kantor camat Juhar kemarin . Pelantikan ini merupakan bahagian dari penyegaran demi tercapainya program pemerintah yang berdampak pada meningkatnya kesejahteraan masyarakat.

Dalam sambutannya, Leo mengatakan pejabat administrator yang dilantik agar bekerja dengan prinsip 3F yakni Full Speed, Full Power, dan Full Commitment. Hal ini penting dalam menghadapi tantangan kedepan yang lebih besar.

“Setiap administrator mesti memiliki Kecepatan Penuh karena banyak hal yang harus kita kejar, tenaga yang penuh karena bekerja tidak boleh setengah hati, terakhir komitmen yang penuh karena kita hendak menghadirkan pemerintah daerah yang melayani, bernurani dan tahan uji”,ujar Leo.

Selain itu, camat Juhar juga meminta kepada segenap pejabat yang kini diberikan amanah jabatan agar dapat memberikan waktu 24 jam melayani masyarakat. Karena, hal itu sudah merupakan makna dari sumpah yang diambil saat pelantikan.

Adapun pejabat yang diberikan tanggungjawab masing – masing,Mahrita br Pinem sebagai Kasi Pemerintahan, Darta Ginting sebagai Kasi Pemberdayaan Masyarakat dan Rasman Bangun sebagai Kasi Ketentraman dan Ketertiban Umum.(karodaily/rel.Pemkec Juhar).

Editor : Nanang

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.