Monday, 20 October 2025
kontak@karodaily.id
FokusFootball EchoFootball EventPSSI

Jangan Anggap Enteng! Ternyata Begini Isi Skuad Guinea U-23 yang Dihuni 20 Pemain Abroad

OFFICIAL TWITTER FOOTBALL FEDERATION OF GUINEA @FGFOFFICIEL / REPRO

KARODAILY.id, Jakarta – Timnas Indonesia harus kembali berjuang untuk melanjutkan asanya bermain di Olimpiade Paris 2024 setelah dikalahkan oleh Irak dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024.

Dalam pertandingan yang dimainkan di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Kamis (02/05/2024) malam WIB, skuad Garuda Muda harus mengakui keunggulan Irak dengan skor 2-1 pada babak perpanjangan waktu.

Hasil ini pun memaksa Timnas Indonesia untuk berjuang kembali untuk memperebutkan 1 tiket tersisa ke Olimpiade Paris 2024 untuk ditandingkan dengan wakil Afrika yaitu Guinea dalam babak play-off.

Pada babak play-off yang mempertemukan Indonesia vs Guinea U-23 dijadwalkan akan berlangsung pada 9 Mei 2024 mendatang yang dimainkan di Stadion Centre National Du Footbal, Prancis.

Ini akan menjadi pertaruhan terakhir, menjalani laga hidup dan mati bagi skuad Garuda Muda, di mana lawan yang dihadapi nanti bukanlah tim sembarangan.

Diketahui bahwa, Guinea U-23 adalah tim debutan di Piala Afrika U-23 yang sama halnya seperti Indonesia yang menjadi tim debutan di Piala Asia U-23 dan uniknya sama-sama langsung meraih posisi keempat.

Meskipun begitu, kedalaman skuad Guinea tidak bisa diremehkan begitu saja. Seperti dikutip melalui akuan X Fakta Bola, dari 27 pemain yang dimiliki oleh Guinea U-23, 20 pemain di antaranya merupakan pemain yang bermain di luar negeri dengan 16 di antaranya bermain di Eropa.

Adapun di antaranya ada 4 pemain yang merumput di Prancis seperti Madiou Keita (AJ Auxerre B), Lassana Diakhaby (Valenciennes FC U-19), Elhadj Bah (USL Dunkerque), Ibrahim Diakite (Stade Reims), 2 pemain di Yunani seperti Algassime (Olympiacos Piraeus), Aguibou Camara (Atromitos Athens).

Dan di antara lainnya adalah ada 3 pemain di Liga Turki, 2 pemain Belgia, 1 pemain di Swiss, 1 pemain di Spanyol,1 pemain di Azerbaijan, 1 pemain di Austria dan 1 pemain di Republik Kosovo.

Hal ini menunjukkan statistik 74,1 % persen skuad Guinea U-23 dihuni oleh pemain abroad yang bermain di luar negaranya.

Yang berarti mengisyaratkan kedalaman skuad yang dimiliki oleh lawan tidaklah main-main dan harap menjadi peringatan besar bagi skuad Garuda Muda yang baru-baru ini sering kehilangan fokus dan semangat dalam menjalani laga terakhirnya.(karodaily).

Sumber : RiauPos.co

 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.